05/12/19

Mengenal Shutdown dan Kode Perintah / Syntax

loading...
Shutdown with Command Prompt
Dalam Komputer Windows dijendela menu pada START tersedia menu Shutdown yang didalam nya tersedia perintah 

  • Switch User
  • Log Off
  • Lock
  • Restart
  • Sleep
  • Hibernate

Shutdown.exe itu aplikasi yang sudah terpasang berfungsi untuk menonaktifkan komputer kamu, kalo pengen tau program ini ada pada folder  C:\Windows\System32\shutdown.exe untuk mematikan kompet kamu atau komputer lain pada jaringanmu.

beberapa kode yang bisa diterapkan pada aplikasi ini seperti:

shutdown [/i | /l | /s | /r | /a | /p | /h | /e] [/f] [/m \\<NamaKomputer>] [/t <XXX>] [/d [p|u:]<XX>:<YY> [/c "Komentar/keterangan"]]

untuk arti di setiap kode sebenarnya gampang cuma seperti singkatan atau nama inisial saja
Fungsi tiap kode

Kode / Syntax
Keterangan
/i
Tampilkan kotak Dialog Remote Shutdown. Jika memakai perintah / i maka tidak boleh tambahkan kode lain karena ini langsung menampilkan fitur yang tersedia pada menu shutdown. contoh shutdown.exe /i
/l
Adalah logout, jadi komputer kamu langsung akan terlogout dan tidak bisa diberi kode waktu /m atau /t. . contoh shutdown.exe /l
/s
Untuk mematikan/shutdown komputer.bisa kamu tambahkan kode waktunya kapan
/r
Restart komputer
/a
Berfungsi untuk membatalkan perintah yang memakai kode waktu
/h
Hibernasi, Cuma bisa digabungkan dengan kode / f.
/ t <waktu>
Menjadwalkan kapan shutdwon dan restart komputermu, jika tidak pakai akan otomatis terseting 30 detik(digit angka mewakilkan detik oke)
/ d [p | u:] <XX>: <YY>
Daftar alasan komputer restart atau shutdown. Keterangannya

p Menunjukkan rencana restart atau shutdown.

u Alasannya yang kamu tentukan.

Catatan: Jika tidak memakai  p atau u , tidak bisa restart atau shutdown.

XX Angka alasan utama (jangan lebih dari 256).

YY Angka alasanminor (jangan lebih dari 65536).
/p
Cuma mematikan komputer kamu, tanpa batas waktu atau peringatan. Komputer kamu akan mati tapi daya listriknya tidak dan bisa digabungkan dg kode /d ataupun /f
/e
Untuk mendokumentasikan alasan menonaktifkan yang tidak terduga pada komputer target.
/f
Memaksa menutup aplikasi yang berjalan tanpa memberi peringatkan pengguna.
Serem banget bisa bikin datanya yang belum kesimpan ilang
/ m \\ <NamaKomputer>
Memilih komputer target. Tidak bisa menambahkan kode / l.
/c "<Keterangan>"
Keterangan sebelum komputer mati/restart. Keterangan harus ada tanda petiknya gaes,Tidak boleh lebih dari 511 huruf. Tapi sebelumnya harus diberi alasan memakai kode /d.
/?
Menampilkan daftar kode yang bisa dipakai ( kode diatas )

nah gimana paham ga? aku juga bingung jelasinnya,okeh cukup disini dan selamat bereksperimen


Protected by Copyscape
Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar Yang Anda Sukai

Tidak ada komentar